Launcing Car Free Day di Tulang Bawang, Kapolres Mendapat Apresiasi Dari Pj. Bupati

Launcing Car Free Day di Tulang Bawang, Kapolres Mendapat Apresiasi Dari Pj. Bupati
Launcing Car Free Day di Tulang Bawang, Kapolres Mendapat Apresiasi Dari Pj. Bupati

ISPtimes.com Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab), serta forkopimda melaunching kegiatan Car Free Day (CFD) untuk yang pertama kali di Kabupaten yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur.

CFD merupakan sebuah gerakan untuk menurunkan ketergantungan masyarakat terhadap kendaraan bermotor. Gerakan ini dimulai dari kesadaran penduduk dunia mengenai bahaya pemanasan global dan pentingnya mengurangi emisi bahan bakar di dunia.

Bacaan Lainnya

Launcing CFD ini berlangsung hari Minggu 21 Januari 2024 pagi di Taman Panda, Kelurahan Menggala Selatan, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, dan dihadiri langsung oleh Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, Pj. Sekda Tulang Bawang, Ferly Yulendi, Dandim 0426 Tulang Bawang, Letkol Inf Triano Iqbal, Kajari Tulang Bawang, Ketua DPRD Tulang Bawang serta forkopimda plus lainnya.

“CFD atau hari bebas kendaraan bermotor di Kabupaten Tulang Bawang ini merupakan yang ketiga dilaksanakan di Provinsi Lampung. Pertama di Bandar Lampung, kedua di Kota Metro, dan Ketiga di Kabupaten Tulang Bawang,” kata AKBP James.


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *