ISPtimes.com – Pasca Gunung Krakatau (GAK) mengeluarkan abu vulkanik pada minggu 24 April 2022.
Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati menyampaikan kewaspadaan, terkait potensi dampak erupsi Gunung Anak Krakatau (GAK)
Seperti dikerahui, saat ini status GAK sudah ditingkatkan dari level dua ke level tiga atau dari siaga ke waspada oleh Badan Geologi sejak 24 April 2022 pada pukul 18.00 waktu setempat.
“Secara historis aktivitas GAK ini pernah menimbulkan tsunami, sehingga hal ini perlu disampaikan,” kata Dwi saat jumpa pers secara virtual yang disiarkan lewat kanal Youtube Info BMKG, Senin 25 April 2022.