ISPtimes.com – Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid ternyata memiliki sejumlah alasan memilih Raline Shah sebagai Staf Khusus di Kementerian Komdigi.
Meutya Hafid menuturkan dirinya memilih Raline Shah bukan karena profesinya sebagai artis, melainkan sebagai pekerja seni.
Sebab, Meutya Hafid juga beranggapan Kementerian Komdigi perlu perspektif dari kalangan seniman, seperti artiss 39 tahun tersebut.
“Kami perlu perspektif orang seni, tentu untuk mewarnai kementerian ini. Kami selalu yakin perspektif yang kaya akan membuat kami menjadi kaya juga dalam menjalankan ide-idenya,” ujar Meutya Hafid saat konferensi pers di Kantor Komdigi, Senin 13 Januari 2025.
Tak hanya itu, Meutya Hafid memilih Raline Shah juga untuk memperkuaat lebih banyak perempuan dalam kementerian Komdigi.
“Kemudian, ibu Raline juga dipilih untuk memperkuat lebih banyak perempuan. Ini juga urusan keberpihakan gender, jadi kami di Stafsus ingin menambah banyak perempuan,” ungkapnya.
Meutya Hafid juga menilai pemeran film 5 CM ini memiliki jaringan global yang cukup luas.
“Ketiga, ibu Raline juga dipilih karena memiliki jaringan global yang cukup baik sebagaimana kita tahu relasi mbak Raline di mancanegara juga kuat,” pungkasnya.(*)