Ratusan Warga Binaan Rutan Kelas l Bandar Lampung di Suntik Vaksin Covid-19 

Warga binaan saat disuntik vaksin Covid-19 di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Bandar Lampung, Rabu (28/7/2021). (Foto ISPtimes.com)

ISPtimes.com – Sebanyak 300 warga binaan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Bandar Lampung, mulai mendapatkan suntik vaksin tahap pertama.

Penyuntikan vaksinasi COVID-19 yang diberikan kepada warga binaan bekerja sama dengan Biddokkes Polda Lampung dan Puskesmas Way Kandis di gelar di Aula Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Bandar Lampung, Rabu (28/7/2021).

“Alhamdulillah, Kami bersyukur akhirnya warga binaan kami meskipun belum semua bisa di suntik vaksinasi bekerja sama dengan Biddokkes Polda Lampung dan Puskesmas Way Kandis,” kata Kepala Seksi Pelayanan Tahanan Rutan, Arian Adibowo di Bandar Lampung, Rabu (28/7/2021).

Dia melanjutkan penyuntikan vaksinasi terhadap warga binaan dilaksanakan secara bertahap. Hal itu dilakukan untuk mencegah terjadinya kerumunan terhadap warga binaan.

“Kami pertimbangkan juga terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Jadi kita bagi secara bertahap dari hari ini sampai Jumat mendatang,” kata dia.

Arian menambahkan untuk warga binaan lain yang belum mendapatkan suntikan vaksin pihaknya akan terus berusaha. Sejauh ini pihaknya akan kembali mengirimkan surat kepada Dinkes agar dapat dilaksanakan suntik vaksin terhadap warga binaan lainnya.

Arian juga berharap untuk warga binaan yang telah di suntik vaksin agar dapat menjaga imunitas tubuhnya serta tidak melanggar protokol kesehatan yang telah di tetapkan pemerintah.

“Mudah-mudahan ini awal yang baik, dan kita juga berharap agar warga binaan yang lain dapat disuntik vaksin juga,” kata dia.(Red)


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *