Biddokes Polda Lampung Vaksinasi Anggota Bhayangkari

Suasana Vaksinasi anggota Bhayangkari Polda Lampung dan jajaran di RS Bhayangkara, Kamis (17/6/2021). (Foto ISPtimes.com )

ISPtimes.com – Biddokes Polda Lampung melakukan vaksinasi kepada anggota Bhayangkari. Penyuntikan vaksin Covid-19 dilakukan di RS Bhayangkara, Bandar Lampung, Kamis (17/6/2021).

Kabbid Dokkes Polda Lampung melalui Kasubbid Dokpol AKBP drg. Legowo Hamijaya, Sp.BM, mengatakan pihaknya membuka beberapa titik vaksinasi Covid-19 di wilayah hukum Polda dan jajarannya. AKBP drg. Legowo Sp. BM mengungkapkan, kegiatan percepatan program vaksinasi Covid-19 ini bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi dan kabupaten/kota serta sinergi TNI 043/Gatam.

“Untuk per hari vaksinasinya, kami menargetkan di satu titik bisa sekitar 200, namun khusus untuk event dengan area yang lebih besar, kita sanggup 500 hingga 600 per hari tergantung situasi,” jelas drg. Legowo.

Legowo menuturkan ketersediaan vaksin untuk Bandar Lampung sendiri saat ini mencapai lebih dari 4000 botol. Meski sudah divaksin kata Legowo, namun prokes. “Prokes harus tetap dijaga. Ini hanya ikhtiar saja. Paling tidak fatality rate-nya diganti,” ungkapnya. Ia juga meminta masyarakat jangan termakan hoax dengan Informasi mengenai vaksin. “Jangan percaya hoax, kita sama sama dukung kebijakan pemerintah ini,” kata Legowo. (Red)

 


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *